Minggu, 30 Desember 2012

Mengatasi Kutu Rambut


DI TANAH AIR, kutu rambut biasa diatasi dengan racun serangga atau minyak tanah. Cara ini harus ditinggalkan karena membahayakan kesehatan. Kutu rambut adalah serangga kecil yang hidup di dalam rambut. Dapat menular dari orang yang satu ke orang lainnya, atau dengan menggunakan  barang yang sama seperti baju, seprai dengan orang yang mempunyai kutu rambut. Berikut, saran dari National Library of Medicine Amerika untuk mengibati dan menghilangkan kutu rambut kepala beserta telurnya.
·         Bersihkan rambut secara baik dengan shampoo medicated atau lotion yang mengandung permethrin.
·         Gunakan sisir rapat untuk mengangkat telur dari rambut. Sisir logam lebih efektif dibanding sisir plastik. Oleskan minyak zaitun pada rambut atau gosok sisir dengan lilin sebelum disisirkan ke rambut agar telur lebih mudah diangkat.
·         Segera obati begitu melihat simptom kutu.
·         Cuci bersih semua pakaian, handuk, seprai dalam air yang sangat panas dan detergen.

Sumber : Majalah dan Tabloid AURA

Tidak ada komentar:

Posting Komentar